.:: Setelah Pesta Usai ::.
(Catatan selepas Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden Terpilih 2019-2024)
Sudah sejak beberapa hari kemarin,
Masyarakat disibukkan oleh kegiatan menjelang Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden Terpilih 2019-2024.
Mulai dari serangkaian demo yg berupaya utk menggagalkannya,
Peristiwa penusukan bapak Wiranto di Pandeglang Banten,
Rencana parade dan karnaval yg akhirnya dibatalkan demi alasan keamanan.
Dan akhirnya hari itu pun tiba.
Minggu, 20 Oktober 2019.
Mulai dari malam sebelumnya sampai pagi harinya,
Hampir seluruh ruas jalan protokol di Jakarta sudah dijaga oleh aparat kemananan,
Yg terdiri dari TNI dan POLRI.
Pesawat2 pengintai milik TNI AU pun,
Berputar2 di langit Jakarta.
Dan kami semua,
Mulai berangkat dg wajah2 paling ceria.
Matahari yg bersinar sangat terik,
Tak sekalipun menyurutkan langkah kami.
Dari seluruh pelosok negeri,
Sabang sampai Merauke,
Kami datang utk bersuka cita,
Mengantarkan Bapak Ir. H. Joko Widodo,
Dan Bapak KH. Makruf Amin,
Utk berangkat menuju gedung DPR/MPR,
Mengucapkan Sumpah Jabatan,
Sebagai Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia yang ke 7.
Beragam baju adat pun,
Ikut serta di dalam nya,
Menunjukkan betapa rakyat dari seluruh negeri teramat sangat mencintai mereka berdua.
Satu-persatu kendaraan memasuki lapangan Monas,
Satu-persatu langkah kami menuju ke panggung yang berada di depan Istana Merdeka.
Tak apalah kami tak bisa ikut hadir di dalam gedung DPR/MPR,
Tak apalah kami tak bisa ikut masuk ke dalam Istana,
Asalkan kami dapat berkumpul utk berdoa,
Merayakan puncak perjuangan kami selama ini.
Masa2 perjuangan kampanye yg telah lewat,
Masa2 pasca pengumuman KPU,
Hingga sidang MK yg digelar Mei lalu,
Benar2 telah menguras tenaga,
Dan juga air mata kami.
Demi sebuah Kebenaran,
Kami tetap berdiri bergandengan tangan,
Utk mengawal Bapak Ir. H. Joko Widodo dan Bapak KH. Makruf Amin,
Hingga sampai ke hari ini.
Hari di mana kami merasakan akhir dari sebuah perjalanan panjang,
Hari di mana kami akhirnya mengucap syukur yg tiada terhingga,
Ke hadirat Tuhan YME.
Yang telah mengabulkan segala doa2 kami selama ini….
Dan pada akhirnya,
Tanpa terasa air mata menetes di ujung netra kami,
Saat melihat dari layar lebar yg terpasang di halaman Monas,
Peristiwa bersejarah itu..
Moment istimewa,
Pelantikan Bapak berdua…
Alhamdulillah,
Terima kasih, ya Tuhan…
Kami tahu,
Engkau Maha Baik…
Engkau telah kabulkan doa2 kami,
Utk melindungi dan memberikan Pemimpin yg amanah,
Yg mampu membawa negeri ini,
Menuju kemajuan nya….
Dan pada akhirnya,
Kami lepaskan seluruh beban yg ada,
Kembali mencoba merajut kebersamaan yg kemarin sempat terkoyak,
Utk bersama-sama membangun negeri ini.
Terima kasih,
Bapak Jokowi Amin,
Yg telah mengajarkan banyak hal kepada kami…
Kesabaran,
Ketabahan,
Keberanian,
Kejujuran,
Dan tekad yg kuat utk terus maju mencapai tujuan…
Semoga,
Apa yg menjadi cita2 negeri ini,
Akan terwujud di masa 5 tahun yg akan datang.
Kerja..
Kerja..
Dan Kerja…
Semangat kerja utk Indonesia yg lebih baik di masa depan…
Salam Persatuan dan Kesatuan,
Salam Indonesia Raya..