Indovoices.com –.:: Berbincang Dengan Sang Pandu Nusantara ::.
“Seorang Pramuka Sejati human hanya sosok yang berbaju coklat muda dan mengenakan hasduk Merah Putih di lehernya.
Namun dia yang menggenggam Tri Satya dan Dasa Dharma Pramuka di dalam jiwanya,
Dan menjadikannya sebagai pedoman di dalam perilaku kehidupan sehari-hari”.
—————————
Agaknya,
Ungkapan itu tidak salah,
Bahkan boleh dibilang mendekati kebenaran.
Ketika kita bertemu dg sosok Pramuka Sejati,
Yang memiliki nama asli Rohadi Wijaya,
Dan lebih dikenal dengan julukan “Sang Pandu”.
Dalam kesehariannya,
Beliau memang jarang mengenakan seragam lengkap Pramuka,
Tetapi bukan berarti Beliau bukanlah seorang Pramuka Sejati 😊😊
Justru sebaliknya,
Beliau adalah sosok Pramuka yang mampu memberikan inspirasi bagi Pramuka2 lainnya.
Tercatat hingga saat ini,
Telah lahir beberapa buku novel Pramuka dari hasil olah pikirannya, antara lain Trilogi Api Unggun, Gerbang Nuswantara dan Sang Saka.
Juga beberapa novel lainnya yang hampir semuanya menceritakan tentang sejarah kejayaan Nusantara di masa lalu,.Yang dikemas dengan kisah petualangan di masa sekarang.
Membaca buku2 karangan Beliau,
Benar2 membuat kita menjadi “melek” akan sejarah,
Bahkan yang tidak tercantum di dalam buku sejarah yang ada (termasuk di dalam informasinya ‘mbah Goggle’).
Sekaligus mengajak kita untuk mencintai Nusantara dengan cara yang unik dan berbeda.
Lelaki yang punya hobby berpetualang ini,
Juga termasuk salah satu enterpreneur muda,
Yang sukses dengan Bumi Kardus nya.
Yaitu sebuah industri kreatif yang digagas dari upaya pemanfaatan kardus bekas menjadi sesuatu yang lebih bernilai.
Dan ternyata usahanya ini sudah dikenal hingga ke mancanegara lo …
(Buat yang penasaran, bisa cek langsung ke www.bumikardus.com).
————————–
Dan minggu lalu,
Akhirnya saya berkesempatan bertemu dengan Beliau di sebuah warung kopi,
Sekaligus ngobrol banyak mengenai Kebangkitan Nusantara.
Ada beberapa hal yang sempat jadi semacam “catatan kecil” di benak saya.
Antara lain adalah semangat Beliau untuk mengembalikan kesadaran berbangsa dan bernegara bagi para generasi muda Indonesia,
Khususnya para anggota Pramuka.
Dengan cara mengajak generasi muda tersebut untuk belajar mengenai sejarah negeri ini.
Juga sebuah pesan sebagai pelecut semangat bagi generasi muda Indonesia :
“Buat sesuatu yang berbeda dan unik,
Maka kau akan diakui sebagai orang yang berbeda pula.”
Tentunya sesuatu yang berbeda itu adalah hal yang positif dan bisa bermanfaat bagi kehidupan sesama manusia.
———————–
Akhir kata,
Indonesia butuh lebih banyak orang semacam Beliau,
Yang idealis dan punya kesadaran tinggi until berjuang membangun negeri ….
Salam Kebangkitan Nusantara,
Salam Indonesia Raya 🇲🇨🇲🇨
https://youtu.be/cvxT_jYqlYA