Indovoices.com- Menteri Pertahanan Ryamizard Ryacudu menyebutkan yang perlu menjadi perhatian dalam menghadapi tantangan Revolusi Industri 4.0 ini adalah ancaman mindset terhadap moral bangsa, budaya, dan jati diri bangsa Indonesia yang tergores oleh masuknya budaya asing yang semakin sulit disaring.
“Ancaman mindset ini adalah ancaman yang sangat berbahaya karena tujuan akhirnya mengubah ideologi negara, Pancasila. Kalau ideologi negara Pancasila ini diubah, maka negara ini akan hancur dan tinggal sejarah seperti Kerajaan Majapahit, Sriwijaya dan lainnya,” Hal tersebut dikatakan Menhan saat menjadi pembicara Seminar Nasional Akmil TA.2019 mengangkat Tema “Strategi Bela Negara Bagi Generasi Muda Dalam Menghadapi Revolusi Industri 4.0” di Gedung Moch Lily Rochly Akmil Magelang, Jawa Tengah. (kemhan)