Indovoices.com –Keterisian tempat tidur intensive care unit (ICU) dan isolasi mandiri di rumah sakit bagi pasien covid-19 lebih dari 70 persen per Sabtu, 2 Januari 2021. Data itu menjadi ‘lampu kuning’ bagi penanganan covid-19 di sejumlah daerah.
“Keterisian ruang ICU dan isolasi secara nasional semakin meningkat dan mengkhawatirkan. Ini menjadi alarm bagi kita,” tegas juru bicara Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 Wiku Adisasmito dalam telekonferensi di Jakarta, Selasa, 5 Januari 2021.
Wiku menuturkan keterisian tempat tidur lebih dari 70 persen tersebar di beberapa provinsi. Mulai DKI Jakarta, Banten, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), hingga Jawa Barat.
“Kemudian Jawa Timur, Jawa Tengah, Sulawesi Barat, Sulawesi Selatan, dan Sulawesi Tengah,” papar dia.
Wiku menuturkan tempat tidur yang tersisa belum tentu bisa digunakan. Pasalnya, jumlah tenaga kesehatan terbatas.
“Apalagi sampai saat ini telah ada 237 dokter yang meninggal di mana tren jumlahnya terus meningkat,” tutur dia.
Wiku mengingatkan masyarakat terus disiplin menerapkan protokol kesehatan. Caranya, memakai masker, mencuci tangan dengan sabun, dan menjaga jarak.
“Jika masyarakat terus abai, fasilitas kesehatan tidak akan cukup,” kata Wiku.(msn)