Indovoices.com –Kapolda Metro Jaya Inspektur Jenderal Mohammad Fadil Imran mengatakan, Pilkada kota Tangerang Selatan dan kota Depok memiliki tingkat kerawanan yang sama.
“Kalau melihat dari indeks kerawanan pilkada, dua-duanya Tangsel dan Depok memiliki kerawanan yang sama,” ujar Fadil saat berkunjung ke Polres Tangerang Selatan.
Fadil mengatakan sudah ada komitmen dari Kapolres Tangsel dan Depok serta pasangan calon melalui timses untuk sama sama menjaga situasi damai selama Pilkada.
“Kami juga memberikan bantuan berupa alat rapid test kemudian masker agar teman teman dari Babinkamtibmas, Babinsa dan anggota yang melaksanakan pengamanan langsung ke tps termasuk unsur KPU Bawaslu bisa membantu mereka mengecek kesehatannya,” kata dia.
Fadil yang hadir bersama Pangdam Jaya Mayjen Dudung Abdurrahman mengatakan, TNI dan Polri solid
solid sampai dari tingkat kelurahan sampai kepada Babinsa, Babinkamtibmas, Danramil dan Kapolsek untuk menciptakan pilkada yang sehat, aman, dan damai.(msn)