Indovoices.com-Tim basket putra Indonesia berhasil menyisihkan tim basket putra Malaysia di babak penyisihan SEA Games XXX/2019 Filipina yang di gelar di SM Mall of Asia (MoA) Arena, Filipina.
Kontingen Merah Putih langsung tampil menyerang untuk mendapatkan poin sebanyak-banyaknya. Perjuangan mereka membuahkan hasil positif, Indonesia terus memimpim poin atas Malaysia dari quarter awal hingga quarter keempat.
Hasilnya Indonesia berhasil mengumpulkan 101 poin atas Malaysia yang tertinggal di 92 poin. “Alhamdulillah mereka improve dalam permainan dari pertandingan sebelumnya bisa ambil bola baik dan skill juga baik,” ujar pelatih basket putra Wahyu.
“Mereka perlu lebih push diri aja karena kita perlu energi mereka untuk mempersiapkan di pertandingan berikutnya melawan Kamboja masih di babak penyisihan,” tambahnya.
Di pertandingan sebelumnya melawan Thailand, tim basket putra Indonesia harus menelan kekalahan. “Kemarin kita kalah dengan Thailand 22 poin jadi kita perlu menang poin sebanyak-banyaknya untuk diferensiasi gol, dengan Malaysia ini harusnya kita bisa menang diatas 15 poin jadi kedepannya apapun yang terjadi dengan Thailand kita punya kesempatan masuk semifinal, kalau seperti ini berarti kita menunggu hasil saja,” urainya.
Sementara, tim basket putri harus mengalami kekalahan usai berhadapan dengan tim basket putri tuan rumah dengan perolehan poin 56-63. (jpp)