Aksi bocah cilik tersebut sempat direkam oleh akun Facebook @Ika Silalahi. Bermula pada saat upacara Bendera HUT RI ke-73 pada Jumat, 17 Agustus 2018.
Aksi Bocah Panjat Tiang Bendera ini terjadi saat upacara pengibaran bendera merah putih memperingati HUT RI ke 73 di Motaain, Seda Silawan, Kecamatan Tasifeto Timur, Kabupaten Belu, Provinsi NTT.
Dalam video, terlihat bocah laki–laki yang berseragam SMP sedang memanjat tiang bendera untuk melepaskan tali bendera yang putus. Sementara dibawahnya, petugas Paskibraka fokus mengibarkan sang saka merah putih diiringi oleh ratusan peserta upacara dibelakangnya.
Dalam video berdurasi dua menit tersebut diketahui bila upacara dilaksanakan di sebuah lapangan yang cukup luas.
Sempat terdengar adanya permintaan melalui pengeras suara agar sang bocah turun.
Namun sang bocah yang belakangan diketahui bernama Joni Kala, tetap melanjutkan memanjat, hingga akhirnya tiba di puncak dan berhasil membawa turun ujung tali.
Sebelum mencapai puncak, Joni Kala sempat dua kali berhenti seperti hendak menguatkan dirinya.
Semua peserta upacara bendera terlihat tegang dan pasrah karena tali bendera terlepas dan tersangkut di ujung atas tiang bendera,
Bocah laki-laki berseragam SMP ini memberanikan diri memanjat tiang bendera setinggi belasan meter.
Berkat usahanya, akhirnya ujung tali bisa didapatkan olehnya di ujung tiang bendera.
Tepuk tangan mmembahana menyaksikan aksi nekat Joni Kala ini.
Ika juga menambahkan sebuah foto yang menampilkan diri Joni Kala.
Saat Joni Kala hendak turun, peserta upacara pun bersorak dan bertepuk tangan.
Para aparat telah menunggu di bawah untuk membantu anak kecil itu. Sebagai penghormatan, ia pun diundang oleh pejabat setempat untuk maju ke panggung dan berdiri selama pejabat itu berpidato.
Joni Kala yang berseragam SMP berdiri diatas panggung bersama pejabat setempat. @Ika Silalahi
Dalam postingan ini, Akun Ika Silalahi juga menambahkan caption
“Jangan pernah anggap dirimu kecil dan tidak berguna. Anak kecil dari Atambua ini memanjat tiang bendera untuk mengambil bagian tali yang terlepas saat bendera dibentangkan.”
“Apapun yang terjadi Merah Putih harus tetap berkibar!!
“Dirgahayu negeriku.”
Trailer Joni Kala, Sang Pahlawan Cilik Dari Atambua