Indovoices.com – Humas BKN, Kepala BKN Bima Haria Wibisana menyoroti konkret reformasi birokrasi di tiap instansi terhadap teknologi informasi. “Dunia Global sudah menyongsong industri 4.0, bahkan di negara maju sudah 5.0. Maka sudah seharusnya (birokrat) arahnya ke sana. Tidak lagi baru bicara reformasi birokrasi,” tutupnya.
Bima mengatakan “Hambatan untuk pelaksanaan reformasi birokrasi di organisasi yang timbul karena birokrat yang tidak perform saat ini sudah menjadi fenomena.” Hal itu disampaikan Kepala BKN Bima Haria Wibisana saat melakukan Focus Group Discussion (FGD) bersama Tim Independen Reformasi Birokrasi Nasional (IRBN), di Jakarta, Jumat (23/11/2018). Kepada Tim IRBN yang di antaranya digawangi oleh Eko Prasojo, Rhenald Khasali, Tjipta Lesmana dan Azwar Abubakar tersebut, Bima mengatakan jika hal itu yang akhirnya secara terpaksa melahirkan sosok-sosok pemimpin baik seperti Ridwan Kamil, Tri Rismaharini, dan lainnya.
Pada kesempatan tersebut, selain BKN, beberapa Instansi juga menyampaikan paparan tentang isu-isu di berbagai sektor yang menjadi hambatan dan tantangan terhadap pelaksanaan reformasi birokrasi, di antaranya yakni Kementerian Dalam Negeri, Kementerian Keuangan, Komisi Aparatur Sipil Negara, dan Lembaga Administrasi Negara. [bkn]