Kekhawatiran warga Jakarta menyambut musim hujan tahun ini bukanlah tanpa alasan
Pasalnya Bambang Hidayah, Kepala Balai Besar Wilayah Sungai Ciliwung Cisadane (BWSCC) telah mengeluarkan peringatan dini sebanyak 129 kelurahan di Jakarta terancam banjir pada musim hujan akhir tahun ini hingga awal bulan tahun depan.
Lha padahal, belajar dari pengalaman, jumlah titik banjir biasanya lebih banyak dari yang diperkirakan. Ada beberapa faktor, sebut saja temuan limbah kabel yang menyumbat gorong-gorong di jalan utama di Jakarta, air pasang di pantai utara, hingga matinya beberapa pompa air saat hujan datang. Itulah kenyataan di lapangan yang kadang-kadang luput dari pantauan petugas.
Kita juga pasti masih ingat tahun lalu sekolah sma 8 Jakarta terendam banjir meski Ahok sempat menjamin banjir tidak akan lama menggenagi sekolah favorit tersebut. Namun prediksi Ahok meleset, curah hujan ternyata lebih tinggi dari perkiraan.
Timbul pertanyaan, apa antisipasi yang sudah dilakukan gubernur Anies sejauh ini? Nyaris tak terdengar! Bahkan normalisasi sungai Ciliwung sudah dua tahun ini macet total. Lha padahal itulah satu-satunya jurus jitu mengantisipasi banjir Jakarta. Normalisasi kali Ciliwung tidak bisa dilakukan karena pemprov DKI tidak mampu melakukan pembebasan lahan.
“Di Ciliwung normalisasinya mandek karena permasalahan lahan,” ucap Bambang di kantornya, seperti dikutip Koran Tempo terbitan Kamis, 13 September 2018.
Beginilah akibatnya kalau pemimpin tidak menyukai kerja, kerja dan kerja tetapi lebih mementingkan gagasan, akhirnya solusi mengantisipasi banjir hanya berupa gagasan dan tidak pernah terealisasi.
Padahal kurang bagus apa teori dan gagasan gubernur Anies, teori yang saya namakan Teori Langit. Sekedar mengingatkan, Teori Langit gubernur Anies berbunyi : “Air hujan yang jatuh ke bumi tidak bisa dialirkan ke laut melainkan harus dimasukkan ke dalam bumi”.
Teori yang sempat viral dan membuat warga jakarta takjub dan bertanya-tanya : kenapa gubernur-gubernur sebelumnya tidak ada satupun yang kepikiran memasukkan air hujan ke dalam bumi. Gubernur-gubernur sebelumnya kemana aja???
Sebuah teori dan gagasan yang bagus namun ternyata sia-sia karena gubernur Anies tidak segera melakukan uji praktek.
Terakhir, kita hanya bisa berdoa agar tahun ini Jakarta terhindar dari bencana banjir. Kita berharap agar air hujan dari langit tidak menggenangi Jakarta tetapi segera masuk ke dalam bumi seperti Teori Langit gubernur Anies.
Selamat berdoa!