Indovoices.com – Juru bicara LRT Jakarta, Santy Pradayini, mengatakan jumlah penumpang kereta ringan saat uji coba publik gratis telah melebihi target saat hari pertama beroperasi pada Selasa, 11 Juni 2019.
“Per hari kami targetkan 5 ribu penumpang. Sejak hari pertama penumpang yang menjajal sudah lebih dari 5 ribu orang,” kata Santy.
Santy belum bisa memberikan data detail terkait jumlah penumpang sejak pertama beroperasi sejak Selasa lalu. Kereta LRT Jakarta akan melakukan uji coba publik selama 11 hari hingga Jumat, 21 Juni. Kereta beroperasi pada pukul 05.30-23.00 WIB dengan selang waktu antarkereta atau headway 10 menit.
Dalam uji publik tersebut, kereta melewati lima stasiun sepanjang rute Kelapa Gading-Velodrome, yaitu Stasiun Boulevard Utara, Boulevard Selatan, Pulomas, Equistrian, dan Velodrome.
Menurut Santy, warga cukup antusias menggunakan LRT Jakarta. Hal itu terlihat dari banyaknya warga yang datang dalam uji coba publik.
Bahkan, banyak warga yang datang langsung untuk mencoba naik kereta ringan meski belum mendaftar online. “Tetap kami layani dan perbolehkan mereka menjajal. Tapi harus daftar menggunakan KTP,” kata Santy.
Menurut Santy, jumlah penumpang yang mendaftar online atau mendaftar langsung di stasiun sama besar jumlahnya. Sebagian dari mereka ingin menjajal LRT Jakarta karena ingin melihat layanan dan fasilitas yang disediakan. “Sebab LRT merupakan transportasi baru. Banyak yang penasaran ingin mencobanya. Sejauh ini uji coba publik juga berjalan lancar,” kata dia. (msn)