Indovoices.com-Kepolisian Daerah Jawa Barat mengeluarkan imbauan agar warga mengikuti anjuran pemerintah untuk tetap berada di rumah, demi menekan penyebaran virus corona.
Imbauan itu salah satunya diposting di akun Instagram Humas Polda Jabar (humaspoldajabar).
Kabid Humas Polda Jabar, Kombes Saptono Erlangga Waskitoroso, juga mengunggah imbauan itu di status WhatsApp-nya. Namun, saat ditanya maksud imbauan nyeleneh dibuat sedemikan rupa, Erlangga belum merespons.
Berikut isi imbauan Polda Jabar yang menjadi sorotan jagat maya pada akhir pekan ini.
JAMAN AYEUNA NGAN AYA 3 PILIHAN
(Jaman Sekarang Cuman ada 3 Pilihan)
1. Cicing di Imah nurutkeun papatah Pamarentah (Diam di rumah ikuti aturan pemerintah)
2. Asup ka IGD (Masuk ke IGD)
3. Poto maneh napel dina Yasin ( Foto kamu nempel di Yasin)
Patuh aturan Pemerintah. (msn)